7 Tempat Wisata di Kendari

Siapa sih yang tidak ingin pergi berkunjung ke Raja Ampat yang terkenal memiliki pemandangan yang luar biasa indahnya? Bahkan, tak hanya wisatawan dalam negeri saja yang memuji keindahan dari Raja Ampat. Akan tetapi juga wisatawan mancanegara turut memuji betapa indahnya alam di Raja Ampat tersebut. Meski begitu, tidak semua orang bisa beruntung untuk sampai ke Raja Ampat atau menghabiskan waktu liburan di wisata Raja Ampat. Selain jauh, biaya yang dikeluarkan juga cukup banyak bukan?

Jika Anda tidak ingin jauh-jauh pergi ke Raja Ampat. Ada salah satu tempat wisata yang menyerupai Raja Ampat, namun hanya terletak di Kendari. Jadi, tidak perlu jauh-jauh pergi tapi Anda sudah bisa menikmati sensasi memandangi pemandangan alam yang menyerupai pemandangan di Raja Ampat. Selain itu, banyak juga wisata lain yang akan memanjakan mata Anda. Apa saja ya wisata-wisata unik dan indah yang ada di Kendari?

1. Pulau Labengki
Pulau Labengki
https://news.bbmessaging.com 
Pulau Labengki terletak di Desa Labengki, Kecamatan Lasolo, Kabupaten Konawe Utara, Provinsi Sulawesi Tenggara. Jika Anda bertolak dari pusat Kota Kendari, maka membutuhkan perjalanan sejauh 70 km untuk sampai di pulau cantik ini. Ketika sampai disana, sejumlah gugusan karang, titik snorkeling, dan hamparan pasir putih yang lembut akan membuat Anda betah berlama-lama menghabiskan waktu di pulau ini hingga malam menjelang.

2. Pulau Bokori
Pulau Bokori
https://phinemo.com 
Pulau Bokori terletak di depan Tanjung Soropia, Kecamatan Sorotia, Sulawesi Tenggara. Dari pusat Kota Kendari, Anda harus menempuh perjalanan selama kurang lebih 30 menit lamanya. Setelah itu, sewalah perahu nelayan untuk bisa sampai ke Pulau Bokori. Harga sewa perahu sendiri berkisar antara Rp 400.000,00 – Rp 500.000,00 saja. Perkampungan nelayan, rumah nelayan di atas air, view cantik dari atas bukit, penginapan, dan sejumlah fasilitas lain bisa Anda nikmati di pulau cantik Kendari ini.

3. Pulau Senja
Pulau Senja
https://travelingyuk.com 
Kendari memang memiliki banyak sekali pulau yang cantik-cantik dan menarik wisatawan. Jara dari pusat Kota Kendari ke Pulau Senja adalah sekitar 50 km dan dapat ditempuh selama kurang lebih 45 menit perjalanan. Letak pulau ini sendiri berada di Desa Wawatu, Kabupaten Konawe Selatan, Provinsi Sulawesi Tenggara. Pemandangan pantai yang cantik, tebimg-tebing karang yang kukuh, hingga pepohonan hijau membuat pemandangan di pulau yang satu ini begitu sejuk dan mempesona. Tertarik untuk melihatnya?

4. Pulau Hari
Pulau Hari
https://lintangkiri.wordpress.com 
Masih ada pulau cantik lain di Kota Kendari yang bisa Anda kunjungi, salah satunya adalah Pulau Hari yang letaknya berada di bagian Timur Pulau Kendari. Laut yang masih alami dengan aneka jenis ikan yang dapat terlihat dari atas. Pemandangan yang cantik dan luar biasa mempesona membuat pantai ini sangat menarik untuk dikunjungi. Dari pusat Kota Kendari, tepatnya di Pelabuhan Rakyat pulau ini dapat dikunjungi dalam waktu tempuh kurang lebih 2 jam lamanya.

5. Pantai Nirwana
Pantai Nirwana
https://www.harianpost.co.id 
Pantai Nirwana rupanya sudah dikenal memiliki keindahan yang luar biasa. Letak pantai ini berada di Kelurahan Sula, Kecamatan Betoambari, Bau-Bau, Buton Provinsi Sulawesi Tenggara. Dari Kota Bau-Bau, Anda bisa menempuh jarak hanya 15 menit perjalanan. Pasir pantai berwarna putih, air laut dengan tiga kombinasi warna putih, biru kehijauan, dan biru muda, serta ombak pantai yang sangat tenang. Membuat pantai ini memang digemari oleh banyak orang untuk dijadikan sebagai tempat berlibur. Sejumlah aktivitas dapat Anda lakukan di sana, seperti berenang, menyelam, atau bermain air di tepian pantai memang menjadi andalan di pantai ini.

6. Sungai Tamborasi
Sungai Tamborasi
https://wisatasulawesitenggara.wordpress.com 
Sungai Tamborasi berada di Kecamatan Tamborasi, Kolaka, Sulawesi Tenggara. Sungai yang satu ini memiliki panjang sekitar 20 km saja. Dari pusat Kota Kendari, sungai ini dapat ditempuh dengan jarak 90 km. Hamparan tebing marmer, pepohonan, dan air yang jernih menjadikan sungai ini nilai plus dan wajib untuk dikunjungi.

7. Danau Biru
Danau Biru
https://www.pedomanwisata.com 
Danau Biru terletak di Kecamatan Wolu, Kabupaten Kolaka Utara, Sulawesi Tenggara. Memiliki luas danau sebesar 164 meter persegi menjadikan danau ini cukup menyenangkan untuk dipakai berenang. Kegiatan snorkeling di wisata ini sendiri akan sangat menyenangkan, karena Anda akan disuguhi cantiknya hewan dan tumbuhan laut yang hidup di danau ini.

0 Response to "7 Tempat Wisata di Kendari"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel